Cara Membuat GPT Drive di CentOS 7

Cara Membuat GPT Drive di CentOS 7

Cara Membuat GPT Drive di CentOS 7Cara Membuat GPT Drive di CentOS 7, ada 2 jenis drive untuk penyimpanan informasi partisi pada sebuah drive. Untuk yang pertama Berjenis MBR (Master Boot Record} dan untuk yang kedua GPT (GUID Partition Table). Dari 2 jenis itu memiliki perbedaan diantaranya adalah batas maksimal pengisian partisi yang bisa digunakan pada HDD.

Untuk MBR memiliki limit maksimal 2 TB (Terabytes) sedangkan untuk GPT bisa melebihi dari 2 TB. Contohnya apabila ada sebuah HDD dengan kapasitas 8 TB, apabila menggunakan jenis MBR maka yang dapat terbaca dan tersimpan hanya 2 TB. Sedangkan apabila menggunakan GPT maka bisa digunakan 8 TB.

Sebelum melakukan format partisi sebaiknya harus tahu berapa kapasitas HDD yang akan di pasang. Setelah itu tentukan mana yang akan digunakan, apakah MBR atau GPT. Karena untuk membuat GPT Drive berbeda caranya dengan membuat MBR Drive. Yang akan di bahas pada tutorial berikut adalah cara membuat GPT drive dengan menggunakan operating system CentOS 7. Berikut langkah-langkah membuatnya.

1. Matikan server kemudian Pasang HDD baru, pada contoh ini menggunakan HDD 8 TB
2. Login sebagai user root
3. Cek posisi drive yang baru terpasang dengan perintah berikut

fdisk -l

ket: pada contoh ini berada pada /dev/sdb
4. Masukan perintah berikut untuk memulai membuat.

parted /dev/sdb

5. Membuat label GPT pada sdb dengan perintah berikut

(parted)  mklabel gpt

6. Maka akan muncul pesan warning berikut, ketik yes, kemudian enter

Warning: The existing disk label on /dev/sdb will be destroyed and all data on this disk will be lost. Do you want to continue?
Yes/No? yes

7. Set default unit ke TB

(parted) unit TB

8. Membuat partisi kapasitas 8 TB dengan perintah berikut

(parted) mkpart primary 0.00TB 8.00TB

9. Untuk melihat hasil yang dibuat dengan perinth berikut

(parted) print

10. Keluar dan simpan konfigurasi, maka akan terbentuk /dev/sdb1

(parted) quit

11. Format /dev/sdb1 menjadi ext4 dengan perintah berikut

mkfs.ext4 /dev/sdb1

Selesai
Selamat mencoba

Berikut layanan yang ada di saadwebid terkait zimbra
Layanan Jasa Maintenance Zimbra
Layanan Jasa Migrasi Zimbra Mail Server
VPS/Cloud Zimbra
SSL Zimbra Mail Server
SMTP Relay
Layanan Antivirus, Antispam dan Antimalware

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

×

Hello!

Klik salah satu dibawah untuk chat WhatsApp atau kirim email kepada kami ke info@saad.web.id

× WhatsApp Kami